(Sorong, 27 Januari 2020)
Dalam rangka memperingati Hari Pabean Internasional KPPBC TMP C Sorong melaksanakan apel bersama seluruh pegawai dan PPNPN. Pelaksanaan apel tersebut diadakan di halaman depan KPPBC TMP C Sorong. Bapak Bambang Eko Prawinestyono selaku Kepala Kantor Pengawasan dan Pelayanan Tipe Madya Pabean C Sorong bertindak sebagai Pembina Apel. Dalam amanatnya disampaikan agar setiap pegawai selalu meningkatkan semangat kerja serta selalu menjaga integritas dalam bertugas.